WE LOVE UMM
Tahun ini aku
memutuskan melanjutkan pendidikan UMM. Ada yang sudah tau tentang UMM ? Di
bawah ini aku akan menjelaskan tentang UMM dengan segala keunggulan dan alasan
aku memilih Universitas Muhammadiyah Malang sebagai tempat melanjutkan
pendidikan setelah SMA.
Jadi
untuk tahun ini aku melanjutkan jenjang pendidikan di UMM. Apakah kepanjangan
UMM ?. Jadi UMM itu kepanjangan dari Universitas Muhammadiyah Malang. UMM juga
mempunyai nama julukan yaitu “ Kampus Putih “. Untuk tahun ini UMM sudah
memperoleh akreditasi institusi A BAN-PT. Jadi soal kualitas UMM tidak kalah
dengan universitas yang lain. Letak geografis UMM ini ada di kabupaten Malang.
UMM mempunyai 3 kampus yang tersebar di 3 daerah. Untuk kampus 1 terletak di
Jalan Bandung No.1, Penanggungan, Klojen, Penanggungan, Klojen, Kota Malang,
Kampus 2 terletak di Jalan Bendungan Sutami No.188, Sumbersari, Lowokwaru,
Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang dan untuk Kampus 3 nya terletak di Jalan Raya
Tlogomas No. 246, Tlogomas, Lowokwaru, Tegalgondo, Karangploso, Kota Malang.
Setelah
menjelaskan tentang lokasi dari UMM saya akan menjelaskan tentang keunggulan
dari UMM dan alasan saya memilih UMM untuk melanjutkan studi saya. Untuk
keunggulan pertama saya akan menjelaskan masalah keistimewaan UMM disbanding
kampus kampus yang lain. Yang pertama jika kita kuliah di UMM kita tidak hanya
mendapat ilmu tentang kuliah saja tapi juga akan mendapatkan ilmu tentang
keagamaan karena di UMM merupakan universitas yang berbasis Islam jadi UMM
tidak hanya mengedepankan ilmu pengetahun tapi juga mengedepankan aspek
keagamaan dan pembentukan pribadi dan karakter Mahasiswanya agar menjadi insan
yang lebih baik lagi dan nantinya bisa bemanfaat ketika terjun ke masyarakat.
Yang
kedua UMM mempunyai Unit Kegiatan Mahasiswa yang lebih sering di kenal dengan
nama UKM. Apa saja UKM yang ada di UMM ?. UMM memiliki UKM yang beragam. Untuk
kalian yang minat dan berbakat dengan leadership dan organisasi kita bisa ikut
yang namanya BEM ( Badan Eksekutif Mahasiswa ) Fakultas. Jadi BEM itu semacam
OSIS ketika kita di bangku SMA. Selain BEM, untuk bidang UKM organisasi masih
ada Senat, Himpunan Mahasiswa Jurusan ( HMJ ), dan lain lain. Bagi kalian yang
minat dan berbakat di olahraga, di UMM juga terdapat UKM sepakbola, UKM Basket,
UKM bola volley dan masih banyak lagi. Untuk lebih jelasnya kalian bisa check
di (http://www.umm.ac.id/id/pages/situs-organisasi-mahasiswa.html). kenapa kita wajib
ikut UKM ? Jadi dengan kita mengikuti UKM apalagi itu cocok dengan bakat dan
minat kita, kita bisa berprestasi dengan mengembangkan bakat dan minat lewat
UKM itu.
Yang
ketiga saya akan menjelaskan prestasi yang pernah di raih oleh UMM. Jadi
berikut ini merupakan prestasi yang di raih oleh UMM :
1. 50 Perguruan
Tinggi Terbaik di Indonesia versi Dikti.
2. The 100 Promising Universitas
versi Dikti (dipromosikan di Dunia Internasional).
3. Ranking 7
Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia versi Globe Asia Magazine.
4. Kampus Terunggul
di Jawa Timur versi Kopertis VII.
5. Pada tahun 2017,
UMM juga menerima penghargaan Anugerah Kampus Unggul (AKU) ke 10.
6. AKU Kartika ke 3
kalinya dari Kopertis Wilayah VII Jawa Timur.
7. UMM masuk dalam
kategori Bintang 2 (**) QS-Stars.
Selain prestasi dari
kampus, mahasiswa UMM juga memiliki segudang prestasi. Yang terbaru mahasiswa
UMM berhasil menjuarai lomba robot tingkat nasional dan akan mewakili Indonesia
di kancah international. Jadi untuk masalah prestasi UMM juga tidak kalah
dengan universitas yang lain.
Ketika
kita kuliah di UMM kita akan memiliki teman dari berbagai daerah. Teman teman
dari sabang sampai merauke pun bisa kita temukan di UMM. Bahkan di UMM juga
terdapat mahasiswa yang berasal dari luar negeri. Maka dari itu di UMM terdapat
sebuah kantor untuk melayani mahasiswa luar negeri yang sedang belajar di UMM.
Untuk system pengajaran para dosen pun UMM tidak kalah dengan universitas yang
lain. Jadi banyak metode dari dosen untuk menyampaikan materi misalnya dengan
metode E-Learning. Jadi kita tidak akan bosan dengan pengajaran yang biasa kita
terima dulu ketika SMA tapi kita akan menerima metode pengajaran baru yang
lebih efisien dan menyenangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar